Samsung Galaxy Note 3 vs Nokia Lumia 1520 Bagus Mana?

Samsung Galaxy Note 3 vs Nokia Lumia 1520 Bagus Mana?

Perbandingan Samsung Galaxy Note 3 vs Nokia Lumia 1520 - Tahun 2013 kemarin merupakan tahun dimana para vendor gadget saling berlomba untuk meluncurkan perangkat unggulan dari mereka. Sebagai salah satunya adalah Samsung, yang memiliki sebuah perangkat unggulan, yang banyak sekali diburu oleh konsumen yaitu Samsung Galaxy Note 3. Disisi lain, muncul juga pesaing lama Samsung, yaitu Nokia, Nokia juga mempunyai perangkat unggulan Nokia Lumia 1520. Samsung Galaxy Note 3 vs Nokia Lumia 1520 Bagus Mana? Dari kedua perangkat unggulan diatas, manakah yang akan menjadi pilihan anda?? Samsung atau Nokia??  Berikut akan saya ulaskan mengenai perbandingan dari Samsung Galaxy Note 3 dan Nokia Lumia 1520. Langsung saja simak perbandingan Samsung Galaxy Note 3 dan Nokia Lumia 1520 dibawah ini.

Samsung Galaxy Note 3 VS Nokia Lumia 1520

Sebelumnya kita pasti sudah mengenal Samsung Galaxy Note 3 dan Nokia Lumia 1520, kedua perangkat tersebut adalah sebuah phablet, yang merupakan gabungan dari smartphone dan tablet. Kenapa bisa disebut dengan phablet?? Karena sebenarnya perangkat tersebut adalah smartphone yang hadir dengan layar berukuran besar, yang hampir mirip dengan tablet, maka dari itu orang-orang lebih mudah menyebutnya dengan sebutan phablet. Desain dan Bodi
Jika kita melihat dari segi desain dan bodi, Lumia 1520 lebih besar jika dibanding dengan Galaxy Note 3. Nokia Lumia 1520 hadir dengan dimensi 162.8 x 85.4 x 8.7 yang dibalut layar dengan ukuran 6.0 inch, sedangkan Samsung Galaxy Note 3 memiliki dimensi 151.2 x 79.2 x 8.3 mm dengan layar berukuran 5.7 inch. Selain itu, Samsung Galaxy Note 3 lebih ringan dari pada Nokia Lumia 1520, dengan perbandingan 209 gram vs 168 gram. Samsung Galaxy Note 3 vs Nokia Lumia 1520 Bagus Mana? Meski kedua perangkat tersebut hadir dengan berbahan plastik, namun untuk gaya serta penataan desain kedua phablet tersebut sangat berbeda. Disini Nokia Lumia lebih unggul dalam hal layar jika dibanding dengan Galaxy Note. Lumia 1520 menggunakan jenis layar IPS LCD sedangkan Samsung Galaxy Note 3 menggunakan jenis layar Super AMOLED, namun keduanya memiliki resolusi layar yang sama, yaitu 1080 x 1920 pixels.
Kamera
Dari segi kamera akan terlihat lebih unggul Nokia Lumia 1520, dengan mengusung kamera utama yang memiliki kekuatan bidik 20 MP dengan Carl Zeiss optics, optical image stabilization, autofocus, dual-LED flash yang dilengkapi fitur 1/2.5” sensor size, PureView technology, dual capture, geo-tagging, face detection, panorama. Samsung Galaxy Note 3 vs Nokia Lumia 1520 Bagus Mana? Sedangkan Samsung Galaxy Note 3 menggunakan kamera utama beresolusi 13 MP, 4128 x 3096 pixels, dengan autofocus, LED flash, yang dilengkapi dengan fitur Dual Shot, Simultaneous HD video and image recording, geo-tagging, touch focus, face and smile detection, image stabilization, panorama, HDR. Namun untuk kamera keduanya lebih unggul Samsung Galaxy Note 3 jika dibandingkan dengan Nokia Lumia 1520, dengan perbadingan 2.0 MP vs 1.2 MP. Dan untuk video Samsung Galaxy Note 3 mampu menghasilkan rekaman 2160p@30fps, sedangkan Nokia Lumia 1520 hanya 1080p@30fps.
Fitur
Kedua phablet tersebut hadir dengan mengusung fitur tambahan yang berbeda, dimana fitur tersebut yang akan menjadi sebuah kelebihan dari perangkat tersebut. Seperti Samsung Galaxy Note 3 yang telah dibekali dengan adanya S-Pen Stylus yang akan membantu pengguna saat mengoperasikan phablet tersebut, sedang Nokia Lumia 1520 tidak dibekali dengan fitur tersebut.   Namun Nokia Lumia 1520 juga memiliki fitur tambahan yang tidak dimiliki Samsung Galaxy Note 3, seperti audio Dolby Headphone sound enhancement dan peta ofline yang dilengkapi panduan suara. Namun Samsung Galaxy Note 3 juga dilengkapi dengan fitur Sensor suhu dan kelembaban, yang tidak ada pada Nokia Lumia.
Kinerja
Seperti yang telah kita ketahui Nokia Lumia 1520 menggunakan OS Windows Phone 8, sedang Samsung Galaxy Note 3 menggunakan OS Android Jelly Bean 4.3. Meski keduanya berjalan dengan menggunakan prosesor Quad-core dan chipset Qualcomm Snapdragon 800, namun bisa dibilang lebih unggul Galaxy Note 3, karena memiliki kecepatan 2.3 GHz, sedang Nokia Lumia 1520 berkecepatan 2.2 GHz.   Dan untuk soal daya baterai, Nokia Lumia 1520 lebih unggul jika dibanding dengan Samsung Galaxy Note 3. Nokia menggunakan baterai jenis Li-Ion dengan kapasitas 3400 mAh, namun sayangnya jenis baterai dari Nokia Lumia 1520 tersebut Non-removable, jadi akan kesulitan jika suatu saat terjadi kerusakan pada baterai. Sedang Samsung Galaxy Note 3 menggunakan jenis baterai Li-Ion dengan kapasitas 3200 mAh.
Harga
Pastinya kita sudah sering mendengar berita tentang harga dari kedua phablet tersebut. Disini Samsung Galaxy Note 3 lebih menang soal harga, karena memiliki harga yang lebih murah jika dibanding dengan Nokia Lumia 1520. Samsung Galaxy Note 3 memiliki harga sekitar Rp. 7 hingga 8 jutaan per unitnya. Sedang Nokia Lumia 1520 mencapai Rp. 8 hingga 9 jutaan per unitnya. Sumber : http://oketekno.com/4445/samsung-galaxy-note-3-vs-nokia-lumia-1520.html
Tutorial Cara Samsung Galaxy Note 3 vs Nokia Lumia 1520 Bagus Mana? By Tutorial Cara Published: 2014-01-10T02:34:00-08:00 Samsung Galaxy Note 3 vs Nokia Lumia 1520 Bagus Mana? 3 11 reviews

Anda baru saja membaca artikel yang berkategori dengan judul Samsung Galaxy Note 3 vs Nokia Lumia 1520 Bagus Mana?. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL https://tutorialcarablog.blogspot.com/2014/01/samsung-galaxy-note-3-vs-nokia-lumia.html. Terima kasih!